Mengenal Group Musik Selaawi Ethnic dari Desa Selaawi

Mengenal Group Musik Selaawi Ethnic dari Desa Selaawi

Purwakarta, daridesa.com – Selaawi Ethnic adalah group musik yang berdiri pada tahun 2016 dan diresmikan pada tahun 2018. berasal Desa Selaawi, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Purwakarta. Selaawi Ethnic memiliki genre Tradisional dengan mengkolaborasikan unsur Modern.

Diketahui arti dari nama group musik selaawi ethnic ini berasal dari dua kata, yakni Selaawi dan Ethnic.

Pengurus Selaawi Ethnic Oriihasan  mengatakan bahwa kata Selaawi merupakan nama desa di Purwakarta. “Jadi nama Selaawi tersebut dari nama Desa Selaawi yang berada di Purwakarta.” ucap Oriihasan saat diwawancarai daridesa.com

Sedangkan Ethnic merupakan hasil manifestasi Kolaborasi musik Tradisional dengan Modem, Maka inilah sebagai Identitas Selaawi Ethnic. Tambahnya

Mayoritas anggota pada grup ini, memiliki kalangan anak remaja dan orang dewasa, dengan berjumlah 12 orang.

“Kami mempunyai 12 anggota, namun ada beberapa ada yang sedang kuliah menjadi tidak lengkap saat tampil di atas panggung.” ujar Oriihasan .

Adapun Alat-alat musik yang digunakan antara lain adalah suling, saron, kendang, perkusi, drum, gitar, bass, keyboard, biola dan vokal.

Selaawi Ethnic, Lanjut Oriihasan.  Kami sering mengikuti event atau perlombaan di tingkat Nasional maupun Internasional, adapun secara lokal, ya kita sering  tampil di acara nikahan, wisuda, dan lain-lain.

“Kami berharap anak muda sekarang dapat mengetahui Alat Musik Tradisional, tidak menghilangkan nilai-nilai Budaya bangsa sendiri dan bangga dengan Budaya Indonesia, hingga bisa memperkenalkan kepada seluruh masyarakat dunia.” Tutupnya.

Kontributor: Achmad, Farhan, Nisa

Berita dari desa | Membaca kampung halaman

ARTIKEL TERKAIT
Farewell PPL Mahasiswa STAI Muttaqien: Perdana di Purwakarta, Dikemas Megah

Farewell PPL Mahasiswa STAI Muttaqien: Perdana di Purwakarta, Dikemas Megah

Komite Ekraf Purwakarta Konsisten Bangun Masyarakat Cakap Digital melalui Pelatihan AI & Digital

Komite Ekraf Purwakarta Konsisten Bangun Masyarakat Cakap Digital melalui Pelatihan AI & Digital

Kang Rajiv dan Wakil Ketua MPR RI Gelar Sosialisasi Empat Pilar di Kabupaten Bandung: Mengajak elemen Mahasiwa Menjaga Persatuan di Tengah Perbedaan

Kang Rajiv dan Wakil Ketua MPR RI Gelar Sosialisasi Empat Pilar di Kabupaten Bandung: Mengajak elemen Mahasiwa Menjaga Persatuan di Tengah Perbedaan

Siti Maesaroh, Raih Medali Emas di Mathematics Competition Tingkat Provinsi Jawa Barat

Siti Maesaroh, Raih Medali Emas di Mathematics Competition Tingkat Provinsi Jawa Barat

Siti Maesaroh Raih Medali Emas di Mathematics Competition Tingkat Provinsi Jawa Barat

Siti Maesaroh Raih Medali Emas di Mathematics Competition Tingkat Provinsi Jawa Barat

Solusi Konkret Pangan Bergizi, GENPI Jawa Barat luncurkan Program Budidaya Jamur Modern di Purwakarta

Solusi Konkret Pangan Bergizi, GENPI Jawa Barat luncurkan Program Budidaya Jamur Modern di Purwakarta