Patut Dicontoh! Ruang Inspiratif Berbagi Sembako Kepada Yatim Piatu dan Dhuafa

Patut Dicontoh!  Ruang Inspiratif Berbagi Sembako Kepada Yatim Piatu dan Dhuafa

Daridesa.com | Purwakarta – Bulan Ramadhan adalah momentum untuk berlomba-lomba dalam melakukan kebaikan, Salah satunya dilakukan oleh pemuda Desa Cipinang, Kecamatan Cibatu, Kabupaten Purwakarta, Yang tergabung dalam komunitas Ruang Inspiratif

Hariansyah selaku Ketua Pelaksana menjelaskan kepada daridesa.com

“Agenda ruang inspiratif berbagi ini adalah kegiatan yang insya Allah akan di laksanakan pada setiap bulan suci ramadhan, kegiatan ini melibatkan para donatur, dari pemerintahan desa hingga para pemilik usaha menengah” Ucapnya, Sabtu (15/5/2020).

Pihaknya mengucapkan terimakasih kepada para donatur Yang sudah membantu dan mensukseskan kegiatan berbagi ini

“Kami ucapkan banyak terimakasi untuk para donatur desa cipinang, dan seluruh pemuda/i RW 01 yang tergabung dalam Ruang Inspiratif, terimakasih kepada para donatur yang ikut serta mensukseskan kegiatan kami yang sudah mempercai kami sebagai panitia” tuturnya.

Tambah Hariansyah, Kegiatan ruang inspiratif ini merupakan kegiatan pertama yang akan rutin dilaksanakan setiap tahun nya, kami berharap melalui kegiatan ini masyarakat desa cipinang dapat lebih terbuka, dalam menumbuhkan jiwa sosial, meningkatkan rasa empati dan simpati terhadap lingkungan sekitar, Ujarnya

Ditempat yang sama Ismaya Syahnur selaku Ketua Ruang Inspiratif menuturkan

“Semoga melalui kegiatan ini juga dapat mempererat tali silaturahmi antar warga terkhusus pemuda/pemudi RW. 01 yang dari awal telah memberikan tenaga dan waktu untuk keberlangsungan acara ini” Sambungnya.

Alhamdulillah acara berjalan dengan lancar, dan kami berharap kedepan acara berbagi ini bisa menjadi motivasi untuk seluruh elemen masyarakat khususnya kami, dalam melakukan gerakan sosial ini, terimakasih salam inspiratif”. Harapnya.

“Kegiatan ini melibatkan anak yatim, piatu dan dhuafa di lingkungan RW 01 Desa Cipinang, dengan jumlah keseluruhan 80 orang, berupa sembako dan uang saku, kegiatan ini di mulai dari jam 15:00 Wib sampai berbuka puasa” Tutup Ismaya. (Had)

Berita dari desa | Membaca kampung halaman

ARTIKEL TERKAIT
Mahasiswa STIEB Perdana Mandiri Antusias Ikuti Kelas Jurnalistik, Tingkatkan Literasi dan Kepekaan Sosial

Mahasiswa STIEB Perdana Mandiri Antusias Ikuti Kelas Jurnalistik, Tingkatkan Literasi dan Kepekaan Sosial

Siswi SD Jadi Korban Pelecehan Seksual Saat Pulang Sekolah di Purwakarta

Siswi SD Jadi Korban Pelecehan Seksual Saat Pulang Sekolah di Purwakarta

Merdeka Belajar, Tapi Belum Bisa Membaca

Merdeka Belajar, Tapi Belum Bisa Membaca

PMII Purwakarta Desak Solusi Adil bagi Warga Tergusur Tanah Negara

PMII Purwakarta Desak Solusi Adil bagi Warga Tergusur Tanah Negara

Seragam Sama, Nasib Tak Sama: Mempertanyakan Keadilan di Balik Wajib Belajar 9 Tahun

Seragam Sama, Nasib Tak Sama: Mempertanyakan Keadilan di Balik Wajib Belajar 9 Tahun

UMKM Mamprang Resmi Dimulai, Dorong Digitalisasi UMKM Purwakarta Lewat Konten Kreatif

UMKM Mamprang Resmi Dimulai, Dorong Digitalisasi UMKM Purwakarta Lewat Konten Kreatif