Cegah Virus Corona menyebar di Pedesaan, Sinergitas di Desa Cikadu Patut di contoh

Cegah Virus Corona menyebar di Pedesaan, Sinergitas di Desa Cikadu Patut di contoh

Daridesa.com | Purwakarta – Pemerintah Desa Cikadu, Kecamatan Cibatu, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat. gelar sosialisasi dan penyemprotan cairan desinfektan bersama Babinsa, Bhabinkamtibmas, Pendamping Lokal Desa, Linmas Desa Cikadu dengan mengerahkan satu unit kendaraan milik UPTD Dinas pemadam kebakaran dan penanggulangan bencana wilayah 3 Cikopo, Kamis (26/3/20).

“Kami kira ada keramaian apa, eh ternyata itu itu adalah penyemprotan cairan desinfektan untuk mencegah terjadinya penyebaran virus corona,” Ujar Rukman Masyarakat yang sedang melintas ketika kegiatan berlangsung.

Semoga kegiatan ini agar tidak hanya dilakukan saat ini saja, akan tetapi dilakukan secara rutin untuk membunuh virus corona yang sedang mewabah. Harap lukman

Selain itu menurut Kapala Desa Cikadu, Dedi Sujana mengharapkan kepada masyarakat untuk melakukan aksi diam di rumah dan tidak melakukan aktifitas jika benar-benar tidak penting untuk menghindari terjangkitnya virus corona tersebut.

“Rajinlah mencuci tangan setelah melakukan aktifitas apapun, sebab virus corona dapat menular melalui udara, bersalaman dengan orang lain dan sebagainya,”ucap Dedi.

Ditempat yang sama Pendamping Lokal Desa (PLD) Desa Cikadu, Dedih Suhardian berharap agar pemerintah Desa segera membentuk posko relawan tanggap Covid 19.

” Sebagaimana hasil rapat dengan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa yang menghimbau agar segera membentuk posko relawan tanggap virus corona di tiap Desa nantinya” Ucap Dedih

Kami akan mendata setiap penduduk yang datang maupun pindah dan akan lebih efektif jika posko tersebut ada di setiap RW. Tutupnya (Red)

Berita dari desa | Membaca kampung halaman

ARTIKEL TERKAIT
Rampak Bambu Calung Terbentuk Dari Kreatifitas Pelajar SMPN 1 Pasawahan, Meriahkan Raker Ekraf

Rampak Bambu Calung Terbentuk Dari Kreatifitas Pelajar SMPN 1 Pasawahan, Meriahkan Raker Ekraf

Revolusi Bisnis Desa di Purwakarta oleh Mahasiswa KKN ITB

Revolusi Bisnis Desa di Purwakarta oleh Mahasiswa KKN ITB

D4 TLM FITKes Unjani laksanakan Cegah & Pengendalian Vector Penyakit Demam Berdarah di Kota Cimahi

D4 TLM FITKes Unjani laksanakan Cegah & Pengendalian Vector Penyakit Demam Berdarah di Kota Cimahi

EKRAF Kecamatan Bojong Inisiasi Wisata Kuliner & Panggung Budaya

EKRAF Kecamatan Bojong Inisiasi Wisata Kuliner & Panggung Budaya

EKRAF Bungursari Bersama Influencer Promosikan UMKM Purwakarta

EKRAF Bungursari Bersama Influencer Promosikan UMKM Purwakarta

Unjani Berikan Edukasi dan Tes Lab pada Remaja MAN Kota Cimahi

Unjani Berikan Edukasi dan Tes Lab pada Remaja MAN Kota Cimahi