Ajak Pelajar Cakap Digital, Kopel Gelar Pesantren Digital Ramadhan

Ajak Pelajar Cakap Digital, Kopel Gelar Pesantren Digital Ramadhan

Purwakarta, daridesa.com — Komunitas Pena dan Lensa (KOPEL) Purwakarta menggelar kegiatan Pesantren Digital Ramadhan yang dilaksanakan selama empat hari dimulai pada tanggal 6-9 April 2022. Yang bertempat di Majlis Yayasan Halimatul Huda, Kampung Cipicung, Kelurahan Tegalmunjul, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat.

Aji Justira selaku Koordinator Umum Komunitas Pena dan Lensa (KOPEL) Purwakarta menjelaskan, “Peserta Pesantren Digital Ramadhan ini selain belajar ilmu agama juga diberi wawasan mengenai dunia digital.” tuturnya.

Lanjut Aji, Hari pertama ini kita melaksanakan pesantren digital ramadhan yang diisi dengan penyampaian materi tentang fotografi, hari kedua ada mengenai Desain Grafis, Hari ketiga mengenal Aplikasi Menulis dan dasar Menulis dan hari terakhir diisi dengan Giat Literasi Anak Sejak Dini.

Masih kata Aji, “kegiatan Pesantren Digital Ramadhan ini akan dilaksanakan selama 4 hari dan akan dilaksanakan pula kegiatan buka bersama anak Yatim-piatu pada saat penutupan Pesantren Digital Ramadhan mendatang”

Sementara itu, Udin (12) salahsatu peserta Pesantren Digital Ramadhan mengaku sangat antusias dalam mengikuti kegiatan tersebut.

“Rame banget bisa belajar foto pake kamera langsung, sambil ngabuburit juga sama temen-temen jadi nunggu buka puasa nya bisa lebih bermanfaat,” ungkap Udin.

Kegiatan Pesantren Digital Ramadhan ini diikuti puluhan pelajar, dan di dukung oleh Yayasan Halimatul Huda Purwakarta, Yayasan Media Pena Lensa Kreatif dan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah (DISIPUSDA) Kabupaten Purwakarta. (Frhn)

ARTIKEL TERKAIT
Gema Sora Nusantara Warnai Annual Concert 2025 Sora Music School

Gema Sora Nusantara Warnai Annual Concert 2025 Sora Music School

Farewell PPL Mahasiswa STAI Muttaqien: Perdana di Purwakarta, Dikemas Megah

Farewell PPL Mahasiswa STAI Muttaqien: Perdana di Purwakarta, Dikemas Megah

Komite Ekraf Purwakarta Konsisten Bangun Masyarakat Cakap Digital melalui Pelatihan AI & Digital

Komite Ekraf Purwakarta Konsisten Bangun Masyarakat Cakap Digital melalui Pelatihan AI & Digital

Kang Rajiv dan Wakil Ketua MPR RI Gelar Sosialisasi Empat Pilar di Kabupaten Bandung: Mengajak elemen Mahasiwa Menjaga Persatuan di Tengah Perbedaan

Kang Rajiv dan Wakil Ketua MPR RI Gelar Sosialisasi Empat Pilar di Kabupaten Bandung: Mengajak elemen Mahasiwa Menjaga Persatuan di Tengah Perbedaan

Siti Maesaroh, Raih Medali Emas di Mathematics Competition Tingkat Provinsi Jawa Barat

Siti Maesaroh, Raih Medali Emas di Mathematics Competition Tingkat Provinsi Jawa Barat

Siti Maesaroh Raih Medali Emas di Mathematics Competition Tingkat Provinsi Jawa Barat

Siti Maesaroh Raih Medali Emas di Mathematics Competition Tingkat Provinsi Jawa Barat