Bupati Purwakarta Berikan Kendaraan Dinas untuk 183 Desa

Bupati Purwakarta Berikan Kendaraan Dinas untuk 183 Desa

Purwakarta, daridesa.com – Pemerintah Kabupaten Purwakarta memberikan bantuan kendaraan dinas operasional berupa sepeda motor untuk aparatur 183 pemerintah desa. Kegiatan ini berlangsung di Taman Pesanggrahan Padjajaran, Purwakarta, Jawa Barat. Senin, (10/04/23).

Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika mengatakan penyaluran kendaraan dinas sepeda motor itu sebagai bentuk dukungan dari Pemerintah Kabupaten dalam melaksanakan tugas-tugas pelayanan dan pengelolaan desa.

“Jadi kendaraan operasional ini dapat digunakan untuk keperluan dinas, seperti menghadiri rapat atau koordinasi dengan instansi terkait, memantau pembangunan infrastuktur di desa, serta melakukan kunjungan ke lapangan yang ada di desanya masing-masing,” tutur Anne.

Ia mengatakan bahwa pemberian bantuan kendaraan operasional bagu pemerintah desa juga bertujuan untuk memudahkan serta meningkatkan efektivitas pelaksanaan tugas pemerintah desa dalam memimpin dan mengelola desa.

“Hal ini dapat meningkatkan produktivitas pemerintah desa dan meningkatkan kinerja pemerintah desa secara keseluruhan ,” terangnya.

Bantuan kendaraan dinas operasional bagi pemerintah desa dilakukan dengan pertimbangan bahwa desa membutuhkan kendaraan operasional yang memadai untuk melakukan tugas-tugas dinasnya, terutama dalam hal mobilitas dan efisiensi waktu.

“Selain itu, kendaraan dinas juga dapat meningkatkan kinerja pemerintah desa dan memperkuat hubungan kerja sama antar kepala desa dan pemerintah daerah,” tandasnya.

Ada 182 kendaraan dinas operasional jenis motor automatik yang diserahkan. Sementara khusus Desa Parung Banteng, Kecamatan Sukasari, bantuan yang diberikan berupa satu unit motor trail dan satu unit ambulans yang dilengkapi peralatan kesehatan serta perahu karet.

Berita Dari Desa | Membaca Kampung Halaman

ARTIKEL TERKAIT
Hepi+ Resmi Diluncurkan Besok, GOR Sangkuriang Disulap Jadi “Playground for The Proud” Lewat Tanding Voli Terbesar di Cimahi

Hepi+ Resmi Diluncurkan Besok, GOR Sangkuriang Disulap Jadi “Playground for The Proud” Lewat Tanding Voli Terbesar di Cimahi

Gema Sora Nusantara Warnai Annual Concert 2025 Sora Music School

Gema Sora Nusantara Warnai Annual Concert 2025 Sora Music School

Farewell PPL Mahasiswa STAI Muttaqien: Perdana di Purwakarta, Dikemas Megah

Farewell PPL Mahasiswa STAI Muttaqien: Perdana di Purwakarta, Dikemas Megah

Komite Ekraf Purwakarta Konsisten Bangun Masyarakat Cakap Digital melalui Pelatihan AI & Digital

Komite Ekraf Purwakarta Konsisten Bangun Masyarakat Cakap Digital melalui Pelatihan AI & Digital

Kang Rajiv dan Wakil Ketua MPR RI Gelar Sosialisasi Empat Pilar di Kabupaten Bandung: Mengajak elemen Mahasiwa Menjaga Persatuan di Tengah Perbedaan

Kang Rajiv dan Wakil Ketua MPR RI Gelar Sosialisasi Empat Pilar di Kabupaten Bandung: Mengajak elemen Mahasiwa Menjaga Persatuan di Tengah Perbedaan

Siti Maesaroh, Raih Medali Emas di Mathematics Competition Tingkat Provinsi Jawa Barat

Siti Maesaroh, Raih Medali Emas di Mathematics Competition Tingkat Provinsi Jawa Barat