DLH Kab. Purwakarta bersama Komunitas Lakukan Susur Sungai dalam Peringatan Hari Lingkungan Hidup Dunia 2023

DLH Kab. Purwakarta bersama Komunitas Lakukan Susur Sungai dalam Peringatan Hari Lingkungan Hidup Dunia 2023

Purwakarta, daridesa.com – Pemerintah Kab. Purwakarta melalui Dinas Lingkungan Hidup mengadakan kegiatan susur sungai yang berlokasi di Sungai Galugur, Kelurahan Nagri Tengah. Kegiatan susur ini dalam rangka peringatan Hari Lingkungan Hidup Dunia 2023.

Kegiatan tersebut dilakukan bersama Kodim 0619 Purwakarta, Kelompok Kerja Raksapuri, Bank Sampah, TPS3R, Pecinta Alam, Relawan Kebencanaan, Pramuka, Komunitas pegiat media dan masyarakat kelurahan Nagri Tengah.

Kegiatan ini bertujuan untuk memotivasi agar tidak membuang sampah ke sungai, karena hal tersebut adalah perilaku yang salah.

” Mudah-mudahan kegiatan ini bisa memberikan motivasi kepada seluruh masyarakat, bahwa buang sampah ke sungai adalah perilaku yang salah, sehingga kita harus bersama – sama membersihkan.” Ungkap Deden Guntari selaku Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kab. Purwakarta 18/06/2023.

Beliau juga menambahkan bahwa kegiatan ini salah satu tujuannya untuk mewujudkan Purwakarta Istimewa. ” Ini salah satu kegiatan untuk mewujudkan Purwakarta Istimewa.”  Tambahnya.

Foto : Dokumentasi Kopel

Pada kegiatan ini sampah yang dibersihkan adalah sampah organik dan anorganik guna untuk menghindari pencemaran sungai oleh sampah dan juga air sungai mengalir dengan lancar.

Ada hal yang unik dari kegiatan ini, yaitu penggunaan keranjang yang terbuat dari bambu sebagai wadah yang digunakan untuk wadah sampahnya, dan hal ini bisa ditiru agar tidak lagi menggunakan bahan yang tidak bersifat penggunaan kembali.

Sampah yang dihasilkan dari kegiatan ini sebanyak 8 kubik sampah yang terdiri dari organik dan anorganik.

 

BERITA DARI DESA || MEMBACA KAMPUNG HALAMAN

ARTIKEL TERKAIT
Farewell PPL Mahasiswa STAI Muttaqien: Perdana di Purwakarta, Dikemas Megah

Farewell PPL Mahasiswa STAI Muttaqien: Perdana di Purwakarta, Dikemas Megah

Komite Ekraf Purwakarta Konsisten Bangun Masyarakat Cakap Digital melalui Pelatihan AI & Digital

Komite Ekraf Purwakarta Konsisten Bangun Masyarakat Cakap Digital melalui Pelatihan AI & Digital

Kang Rajiv dan Wakil Ketua MPR RI Gelar Sosialisasi Empat Pilar di Kabupaten Bandung: Mengajak elemen Mahasiwa Menjaga Persatuan di Tengah Perbedaan

Kang Rajiv dan Wakil Ketua MPR RI Gelar Sosialisasi Empat Pilar di Kabupaten Bandung: Mengajak elemen Mahasiwa Menjaga Persatuan di Tengah Perbedaan

Siti Maesaroh, Raih Medali Emas di Mathematics Competition Tingkat Provinsi Jawa Barat

Siti Maesaroh, Raih Medali Emas di Mathematics Competition Tingkat Provinsi Jawa Barat

Siti Maesaroh Raih Medali Emas di Mathematics Competition Tingkat Provinsi Jawa Barat

Siti Maesaroh Raih Medali Emas di Mathematics Competition Tingkat Provinsi Jawa Barat

Solusi Konkret Pangan Bergizi, GENPI Jawa Barat luncurkan Program Budidaya Jamur Modern di Purwakarta

Solusi Konkret Pangan Bergizi, GENPI Jawa Barat luncurkan Program Budidaya Jamur Modern di Purwakarta