Ninda Destiani Mojang Pinilih KBB dari Desa Mekarsari Miliki Segudang Prestasi

Ninda Destiani Mojang Pinilih KBB dari Desa Mekarsari Miliki Segudang Prestasi

Bandung Barat, daridesa.com – Ninda adalah seorang kembang desa berkelahiran, Bandung, 20 Desember 1998. Dan berdomisili di Desa Mekarsari Kec. Ngamprah Kab. Bandung Barat, Jawa Barat.

Ninda Destiani atau akrab di panggil Ninda, merupakan mahasiswi semester akhir di STKIP Pasundan Cimahi, Ninda lulus dari Sekolah Menengah Atas (SMA) pada tahun 2017, setelah lulus SMA Ninda melanjutkan kuliah sambil bekerja part time di sebuah rumah industri produk yoghurt.

“Dengan memiliki pekerjaan part time tersebut, setidaknya saya dapat meringankan beban orang tua dengan tidak meminta uang ongkos atau makan di kampus.” Ujar Ninda Destiani kepada daridesa.com

 

“Namun disamping itu, saambung Ninda. Saya sadar bahwa biaya pendidikan sangat mahal, maka dari itu saya tidak hanya menimba ilmu akademik saja tapi saya memanfaatkan momen kuliah saya dengan mengikuti berbagai kegiatan positif, seperti bergabung dalam sebuah unit kegiatan Mahasiswa dan Organisasi.”

Ninda adalah Mojang pinilih Kabupaten Bandung Barat pada tahun 2020, yang memiliki segudang prestasi, beberapa prestasi yang sudah Ninda sandang adalah Juara 3 Lomba Pidato Bahasa Sunda Se-Jawa Barat, 50 Terbaik Lomba Pembawa Acara & Keprotokolan 2019, Juara Harapan 1 Indonesian Top Model Se-Indonesia 2019, Juara 2 Lomba Modeling Pospac 2020, Juara 1 Lapor tingkat Nasional 2020, Dan masih banyak lagi.

Saya mengikuti berbagai perlombaan akademik maupun non akademik di tingkat kampus hingga tingkat nasional, karena dengan itu ilmu dan pengalaman saya dapat bertambah luas. tuturnya

Selain itu Ninda sangat menyukai dunia public speaking, hingga mengantarkannya menjadi seorang freelancer MC dan Moderator Hits di Jawa Barat

“Saya sangat menggemari dunia public speking, saat ini saya menjadi seorang freelance MC formal maupun non formal, bahkan saya gemar mengikuti lomba-lomba jenis apapun yang bersangkutan dengan public speaking” Ujar Ninda

Sebagai penutup Ninda memiliki harapan bahwa dirinya ingin menjadi anchor Televisi Nasional

“Saya memiliki cita-cita, bahwa kelak saya harus menjadi anchor televisi nasional dan terkenal”. Tutupnya. (had)

Berita dari desa | Membaca kampung halaman

ARTIKEL TERKAIT
Rampak Bambu Calung Terbentuk Dari Kreatifitas Pelajar SMPN 1 Pasawahan, Meriahkan Raker Ekraf

Rampak Bambu Calung Terbentuk Dari Kreatifitas Pelajar SMPN 1 Pasawahan, Meriahkan Raker Ekraf

Revolusi Bisnis Desa di Purwakarta oleh Mahasiswa KKN ITB

Revolusi Bisnis Desa di Purwakarta oleh Mahasiswa KKN ITB

D4 TLM FITKes Unjani laksanakan Cegah & Pengendalian Vector Penyakit Demam Berdarah di Kota Cimahi

D4 TLM FITKes Unjani laksanakan Cegah & Pengendalian Vector Penyakit Demam Berdarah di Kota Cimahi

EKRAF Kecamatan Bojong Inisiasi Wisata Kuliner & Panggung Budaya

EKRAF Kecamatan Bojong Inisiasi Wisata Kuliner & Panggung Budaya

EKRAF Bungursari Bersama Influencer Promosikan UMKM Purwakarta

EKRAF Bungursari Bersama Influencer Promosikan UMKM Purwakarta

Unjani Berikan Edukasi dan Tes Lab pada Remaja MAN Kota Cimahi

Unjani Berikan Edukasi dan Tes Lab pada Remaja MAN Kota Cimahi